Bagi yang baru menggunakan Windows 8 dan terbiasa dengan windows 7, mungkin sedikit merepotkan dengan tampilan start menu baru windows 8 (start button di pojok kiri bawah tidak ada, dan digantikan dengan tampilan charm menu di samping kanan). Sebenernya jika udah terbiasa sih, ngga ada masalah. Karena banyak juga fitur-fitur baru pada windows 8, contohnya key shortcut windows 8.
Tetapi kalau memang kita masih belum terbiasa dengan tampilan\charm menu windows 8, kita bisa mengembalikan start button menu di windows 8.
Ada 3 cara untuk mengembalikan start menu di windows 8, berikut diantaranya:
1. Manual editing (Hack registry windows 8)
2. Mengubah nama file sistem
3. Menggunakan Software pihak ketiga.
Langsung saja gan, saya kupas one by one :
Pertama, Hack registry windows 8
Tetapi kalau memang kita masih belum terbiasa dengan tampilan\charm menu windows 8, kita bisa mengembalikan start button menu di windows 8.
Ada 3 cara untuk mengembalikan start menu di windows 8, berikut diantaranya:
1. Manual editing (Hack registry windows 8)
2. Mengubah nama file sistem
3. Menggunakan Software pihak ketiga.
Langsung saja gan, saya kupas one by one :
Pertama, Hack registry windows 8
- Buka registry edit, caranya buka menu run (tombol windows + R) kemudian ketik regedit. akan muncul tampilan seperti ini.
- Pilih
HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Explorer |
- Pada jendela sebelah kanan, klik 2 kali di RPEnabled. kemudian ganti nilainya dari 1 menjadi 0.
- Restart komputer anda.
Kedua, Mengubah nama file system.
Sesuai dengan judulnya,untuk cara yang kedua ini anda cukup mengubah nama file suatu sistem yaitu file "shsxs.dll". Tapi anda harus berhati2, dan tidak disarankan jika belum siap menanggung resikonya. Dengan cara ini, akan mengembalikan start menu lama dan akan menonaktifkan start screen yang baru. Langsung aja gan.
- Buka menu run (Windows + R) ketik %windir% kemudian tekan enter
- Cari file shsxs.dll, dan ganti nama filenya. contoh: menjadi shsxs.dll.bak
- Jika muncul peringatan error, coba di "take ownership" dulu filenya.
- Restart windows 8 anda. dan start menu gaya windows 7 akan muncul kembali.
Ketiga, menggunakan software pihak ketiga.
Nah, untuk cara yang terakhir ini adalah cara yang paling mudah dan simple untuk mengembalikan start menu windows 8. termasuk yang sering saya gunakan. :D
Saat ini sudah banyak Software untuk mengembalikan start menu windows 8. salah satunya start is back yang saat ini saya gunakan.
Cara menggunakannya pun cukup mudah, setelah anda download start is back pada link diatas, install start is back. kemudian akan muncul tampilan seperti ini:
pilih install for me : untuk user yang sedang digunakan saja
Pilih install for everyone : jika untuk semua user di computer anda.
Kemudian pilih configure untuk konfigurasi start menu anda.
Maka hasilnya:
Selamat.... Start menu anda telah kembali.
EmoticonEmoticon